Satuan Pendidikan : SMP AL-AZHAR 1 BANDAR LAMPUNG
Guru Mapel : Andi Prayogo,S.Pd
NIK : 198411162015071345
Kelas : 9 B
Assalamualaikum Wr Wb,
Apa kabar ananda semua? semoga kita semua dalam lindingan allah SWT aamiin ya robal alamin
Siapa yang Tadi pagi tidak sholat subuh? dan semoga kalian solat subuh semua yaa?
Bapak doakan yang belum sholat subuh semoga diberikan oleh allah kekuatan, kemampuan dan hidayah untuk melaksanakan solat subuh.dan juga sudah melaksanakan solat sunah solat duha ya?
Mari sebelum kita muli pembelajaran pada hari ini, mari kita berdoa sebelum belajar,berdoa mulai
semoga setelah kita berdoa kita di beri kelancaran dalam belajar,dan ilmu yang kita pelajari dapat terserap dengan baik,dan berguna bagi kita semua,aamiin yarobal alamin.
Jangan lupa absen di isi yaa,
Tujuan pembelajaran
3.9 Memahami tindakan P3K | |
pada kejadian darurat, baik | |
pada diri sendiri maupun | |
orang lain. | |
3.9.1. Mengidentifikasikan | |
prinsip-prinsip | |
P3K, tujuan P3K, | |
jenis cedera yang | |
berpotensi terjadi saat | |
melakukan aktivitas | |
fisik, dan tindakan | |
kegawatdarutan | |
selama melakukan | |
aktivitas fisik. | |
3.9.2 Menjelaskan prinsip- | |
|
prinsip P3K, tujuan | |
|
P3K, jenis cedera yang | |
|
berpotensi terjadi saat | |
|
melakukan aktivitas | |
|
fisik, dan tindakan | |
|
kegawatdarutan | |
|
selama melakukan | |
|
aktivitas fisik. | |
|
Hakikat dan Prinsip-Prinsip P3K
Manusia sebagai makhluk hidup selalu bergerak setiap hari. Gerakan atau kegiatan dilakukan di dalam dan di luar ruangan. Setiap kegiatan atau gerakan perlu dilakukan secara cemat karena berisiko mengalami kecelakaan.
Meskipun bukan suatu hal yang diharapkan, kecelakaan memerlukan langkah antisipatif yang diantaranya dengan mengetahui atau mendiagnosa penyakit maupun akibat kecelakaan, penanganan terhadap korban dan evakuasi korban bila diperlukan. Hal ini memerlukan pengetahuan P3K agar korban tidak mengalami risiko cedera yang lebih besar.
Pada bagian ini peserta didik diminta untuk mempelajari pengertian P3K, tujuan P3K, dan prinsip-prinsip P3K. Sekarang tugaskan peserta didik membaca tentang pengertian P3K, Tujuan P3K, dan Prinsip-prinsip P3K berikut ini.
Pengertian P3K
Pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K) ialah pertolongan sementara yang diberikan kepada seseorang yang menderita sakit atau kecelakaan sebelum mendapat pertolongan dari tenaga medis atau dokter, yang sifatnya memberikan perasaan tenang kepada korban, serta mencegah atau mengurangi rasa takut, dan yang terpenting adalah mengurangi risiko bahaya yang lebih besar yang ditimbulkan akibat kecelakaan tersebut.
Tujuan P3K
Orang selalu berusaha menghindari penyakit atau kecelakaan. Tetapi tidak seorang pun tahu kapan penyakit atau kecelakaan itu akan datang. Karena itu kita harus selalu berusaha untuk memperkecil akibat dari musibah atau kecelakaan yang mungkin sewaktu-waktu akan menimpa diri atau sanak keluarga kita.
Kecelakaan itu bermacam-macam dan penanganannya pun memerlukan keterampilan dan pengetahuan yang sesuai. Kecelakaan dapat terjadi di mana-mana misalnya kecelakaan di rumah, di perjalanan, di sekolah, di tempat kerja, di kolam renang, di tempat-tempat rekreasi, dan di tempat-tempat lain. Sebagai akibat kecelakaan, korban dapat meninggal seketika, pingsan, luka berat, dan luka ringan.
Korban kecelakaan yang masih hidup memerlukan pertolongan yang cepat, supaya korban terhindar dari bahaya maut. Di sinilah letak fungsi pertolongan pertama sebelum tenaga medis datang. Bila dilakukan dengan benar, pertolongan pertama pada kecelakaan dapat menolong jiwa seseorang. Tetapi bila dilakukan dengan salah, bahkan dapat membahayakan jiwa korban.
Oleh karena itu, orang yang memberikan pertolongan pertama harus mempunyai pengetahuan, keterampilan dan mampu melihat situasi dan kondisi korban sebelum melakukan pertolongan pertama. Tindakan-tindakan yang harus dilakukan dalam memberikan pertolongan pertama, antara lain sebagai berikut.
Memanggil orang dewasa yang ada disekitar kejadian, bila memungkinkan,
Panggillah dokter/petugas medis secepat mungkin.
Hentikan perdarahan. d. Prinsip-Prinsip P3K
Prinsip-prinsip atau sikap dalam melakukan usaha pertolongan pertama pada kecelakaan adalah sebagai berikut.
Bersikap tenang dan tidak panik.
Berikan pertolongan dengan cara yang cepat dan tepat.
Sebelum mengetahui berat ringannya cedera yang dialami, jangan cepat-cepat memindahkan atau menggeser korban.
Jika ada luka, diusahakan agar korban tidak melihatnya, sebab dapat membuat korban menjadi panik.
Setelah mendapat pertolongan pertama, korban sebaiknya segera dibawa ke dokter, rumah sakit, Puskesmas untuk penanganan selanjutnya.
Peralatan P3K dan Obat-obatan P3K
Untuk dapat melakukan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K) tentunya diperlukan peralatan-peralatan yang sederhana, untuk itu informasikan pada peserta didik agar di rumah mereka disediakan peralatan jenis ini. Sehingga apabila keluarga membutuhkannya dapat memanfaatkannya apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan ringan, misalnya luka ringan saat memasak di dapur, atau kena benda tajam lainnya.
Tugaskan peserta didik untuk membaca peralatan atau perlengkapan pertolongan pertama pada kecelakaan minimal yang perlu dipersiapkan dalam usaha memberikan pertolongan, antara lain sebagai berikut.
Setelah selesai mempelajari materi P3K ,sebagai refrensi silakan buka link vidio ini.
https://www.youtube.com/watch?v=y8ADv5fa7lo
Tugas hari ini silakn kalian rangkum materi P3K,Jangan lupa kumpulkan tugas nya
Terimakasih telah mengerjakan Tugas hari ini,semoga bermanfaat .
karna waktu sudah selesai bpk akhiri
wasalamualaikum Wr Wb
Komentar
Posting Komentar