Senam irama (aktivitas gerak berirama) menurut
perkembangannya ada tiga aliran, yaitu : (1) senam irama yang berasal dari seni
sandiwara (2) senam irama yang berasal dari seni musik (3) senam irama yang
berasal dari seni tari (balet)
Prinsip gerakan dalam senam irama ditentukan oleh: (1) irama
2) kelentukan tubuh dalam gerakan ( eksibilitas ( kontinuitas gerakan. Karena
sifat tekanan seperti hal-hal tersebut di atas itu lebih banyak dimiliki oleh
putri, maka senam irama umumnya dilakukan oleh putri. Pada dasarnya irama telah
dikenal oleh peserta didik semasa di sekolah dasar (SD) , misalnya irama: 2/3,
3/4, 4/4 dan sebagainya. Kelenturan tubuh dalam gerakan ( eksibilitas . Prinsip
kelenturan dalam gerakan akan diperoleh berkat latihan yang tekun dan akan
makan waktu yang cukup lama. Kontinuitas gerakan akan diperoleh dari rangkaian
gerak-gerak senam yang telah disusun dalam bentuk rangkaian yang siap
ditampilkan. Berikut macam-maam materi yang dipelajari pada aktivitas gerak
berirama : langkah, ayunan lengan dan sikap tubuh/posisi tubuh di dalam
melakukan pembelajaran.
Gerakan looppas merupakan gerak langkah kaki biasa dalam senam irama. Gerakan ini bisa dilakukan dengan cara: Badan berdiri tegak dan arahkan pandangan mata fokus ke depan.
1.Kaki kiri dilangkahkan ke depan dengan posisi tangan berada di samping tubuh.
2.Pada hitungan pertama, kaki kanan dilangkahkan ke depan.
3. Tumit kaki dalam posisi diangkat dan tumpuan tubuh berada di ujung kaki. Setiap melangkahkan kaki ke depan, gerakan ini harus dibarengi dengan perpindahan berat badan.
4. Pada hitungan kedua, kaki kiri dilangkahkan ke depan. Tumit kaki dalam posisi diangkat dan tumpuan tubuh berada di ujung kaki. Pemindahan berat badan juga turut dilakukan.
5. Ulangi gerakan ini secara terus menerus.
B. Langkah rapat atau by trek pas
Gerakan by trek pas merupakan gerak langkah kaki rapat dalam senam irama. Gerakan ini bisa dilakukan dengan cara:
1. Badan berdiri tegak dan arahkan pandangan mata fokus ke arah depan.
2. Pada hitungan pertama, kaki kiri dilangkahkan ke depan.
3. Pada saat yang bersamaan, pindahkan berat badan ke depan. Pada hitungan kedua, kaki kanan dilangkahkan ke depan.
4. Bagian telapak kaki kanan diletakkan dalam posisi rapat atau berdekatan dengan kaki kiri. Saat melangkahkan kaki, gerakan ini juga dibarengi dengan pemindahan berat badan.
5. Ulangi gerakan ini secara terus menerus.
C. Langkah tiga atau wallpas
Gerakan wallpas merupakan gerak langkah kaki tiga dalam senam irama. Gerakan ini bisa dilakukan dengan cara:
1. Badan berdiri tegak dan arahkan pandangan mata fokus ke arah depan.
2. Pada hitungan pertama, kaki kiri dilangkahkan ke depan dengan menggunakan langkah biasa atau looppas.
3. Pada hitungan kedua, kaki kanan dilangkahkan ke depan sebesar setengah langkah. Pada hitungan ketiga, kaki kiri dilangkahkan ke depan sebesar setengah langkah.
4. Ulangi gerakan ini secara terus menerus.
D. Langkah ganti atau wisselpas
Gerakan wisselpas merupakan gerak langkah ganti dalam senam irama. Gerakan ini bisa dilakukan dengan cara:
1. Badan berdiri tegak dan arahkan pandangan mata fokus ke depan.
2. Pada hitungan pertama, kaki kanan dilangkahkan ke depan.
3. Posisi kaki kiri berada di samping tumit kaki kanan.
4.Pada hitungan kedua, kaki kanan dilangkahkan kembali ke depan. Pada saat yang bersamaan, berat badan dipindahkan ke kaki kiri. Pada hitungan ketiga, kaki kiri dilangkahkan ke depan. Posisi kaki kanan berada di samping tumit kaki kiri.
5. Ulangi gerakan ini secara terus menerus.
E. Langkah keseimbangan atau balanspas
Gerakan balanspas merupakan gerak langkah keseimbangan dalam senam irama. Gerakan ini bisa dilakukan dengan cara:
1. Badan berdiri tegak dan arahkan pandangan mata fokus ke depan.
2. Pada hitungan pertama, kaki kiri dilangkahkan ke depan.
3. Pada hitungan kedua, kaki kanan dilangkahkan ke depan.
4. Pada saat posisi tumit kaki kanan masih terangkat, kaki kiri dimundurkan ke arah belakang. Hal ini diikuti dengan posisi kaki kanan merapat.
5. Ulangi gerakan ini secara terus menerus.
F. Langkah depan atau galoppas
Gerakan galoppas merupakan gerak langkah depan dalam senam irama. Gerakan ini bisa dilakukan dengan cara:
1. Badan berdiri tegak dan arahkan pandangan mata fokus ke depan.
2. Pada hitungan pertama, kaki kanan dilangkahkan ke depan.
3, Pada hitungan kedua, kaki kiri dilangkahkan ke depan.
4. Pada saat yang bersamaan, kedua kaki kanan dilangkahkan ke depan lagi.
5. Kaki kiri dilangkahkan lagi ke depan, disusul gerakan berikutnya.
6. Ulangi gerakan ini secara terus menerus.
Gerakan Ayunan Lengan dan Tangan dalam Gerak BeriramaBerikut empat gerakan dasar ayunan lengan dan tangan:
1. Gerak ayunan satu lengan
dari belakang ke depan Berikut adalah langkah-langkah melakukan gerakan ayunan satu lengan dari belakang:
Sikap tubuh tegak dan pandangan fokus menghadap ke depan.
Posisi kaki kiri berada di depan kaki kanan. Kedua tangan direntangkan serta diluruskan ke depan.
Lengan kiri diayunkan ke belakang. Pandangan mata mengikuti gerak lengan kiri.
Posisi tangan kanan tetap lurus ke depan.
Lengan kiri kembali ke posisi semula (lurus ke depan).
Lengan kanan diayunkan ke belakang.
Pandangan mata mengikuti gerak lengan kanan.
Posisi tangan kiri tetap lurus ke depan. Lengan kanan kembali ke posisi semula (lurus ke depan).
2. Gerak ayunan dua tangan
dari belakang ke depan Berikut adalah langkah-langkah melakukan gerakan ayunan dua tangan dari belakang ke depan:
Pengertian dan Asal Usulnya Sikap tubuh tegak dan pandangan fokus menghadap ke depan.
Posisi kaki kiri berada di depan kaki kanan.
Kedua tangan direntangkan serta diluruskan ke depan. Dua tangan diayunkan ke belakang di samping kiri. Pandangan mata mengikuti gerak kedua tangan.
Dua tangan kembali ke posisi semula (lurus ke depan).
Dua tangan diayunkan ke belakang di samping kanan.
Pandangan mata mengikuti gerak kedua tangan.
Dua tangan kembali ke posisi semula (lurus ke depan).
3. Gerak ayunan tangan secara silang
Berikut adalah langkah-langkah melakukan gerakan ayunan secara silang:
Sikap tubuh tegak dan pandangan fokus menghadap ke depan.
Posisi kaki kiri berada di depan kaki kanan. Kedua tangan direntangkan lurus ke samping.
Kedua tangan ditekuk dan disilangkan di depan dada. Pandangan tetap fokus ke depan.
Kedua tangan direntangkan kembali ke samping.
4. Gerak ayunan satu lengan melingkar di atas kepala
Berikut adalah langkah-langkah melakukan gerakan ayunan satu lengan melingkar:
Sikap tubuh tegak dan pandangan fokus menghadap ke depan.
Posisi kaki kiri berada di depan kaki kanan.
Kedua tangan direntangkan lurus ke depan.
Lengan kanan diayunkan secara melingkar di atas kepala.
Posisi badan meliuk ke arah belakang mengikuti gerak ayunan lengan. Kaki kanan dimajukan ke depan. Posisinya berada di depan kaki kiri. Posisi tangan kanan kembali ke posisi semula (lurus ke depan). Lengan kiri diayunkan secara melingkar di atas kepala. Posisi badan meliuk ke arah belakang mengikuti gerak ayunan lengan.
Kaki kiri dimajukan ke depan. Posisinya berada di depan kaki kanan.
Setelah kita mempelajar materi aktivitas gerak berirama,(gerak langkah kaki dan gerak tangan)
sebagai mengukur keberhasialn kalian dalam mempelajari materi tersebut.
silakan kalian kerjakan soal yang berada di google form di bawah ini:
https://docs.google.com/forms/d/1vemR7sbkVHfU081oD4NWksffSs8M3fuO-PU1YxJHAsk/edit
Selamat mengerjakan
demikian pertemuan kita pada hari ini semoga bermanfaat bagi kita semua.aamiin yaa robal alamin.
Wasalamualaikum, Wr, Wb
Komentar
Posting Komentar